Monday, March 19, 2012
Renungan
Aku tertegun melihat serangga kecil yang berjalan menyusuri lorong panjang menurutnya. Aku berusaha membantu serangga kecil itu agar dapat berlari terhindar dari lelah melewati lorong panjang tersebut. Namun tanganku tak kuasa meraihnya. Aku mengambil bambu, namun aku terjatuh ketika hendak mendekat. Banyak sekali halangan yang membuatku bisa menggapai serangga kecil itu. Atau jangan-jangan ukuran serangga itu hanya sekedar biasan. Sebenarnya ukuranku sama dengan serangga kecil itu. Aku hanya melihatnya dari sisi yang salah. Aku sama dengannya yang kecil dan masih butuh pertolongan. Kemudian aku bercakap-cakap dengan angin yang ada disekelilingku. Tanpa berfikir panjang aku pergi menjauh dari lorong itu. Meninggalkan angin dan serangga kecil itu.
Subscribe to:
Post Comments (Atom)
No comments:
Post a Comment